Camat Bula Resmi Membuka Pawai Ta’aruf Sambut STQ ke-IV Kecamatan Bula

Pawai Ta’aruf ini digelar sebagai rangkaian penyambutan pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-IV Kecamatan Bula yang akan berlangsung pada 17 November 2025 di Masjid Darussalam, Desa Wailola.

Camat Kecamatan Bula beserta pengurus LPTQ saat mengangkat bendera tanda dimulainya kegiatan pawai Ta'aruf tahun 2025

Bula — Camat Kecamatan Bula, Fitria Kilbaren, S.STP, secara resmi membuka kegiatan Pawai Ta’aruf yang diselenggarakan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kecamatan Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), di Pelataran Masjid Raya Bula, Jumat (14/11/2025).

Pawai Ta’aruf ini digelar sebagai rangkaian penyambutan pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-IV Kecamatan Bula yang akan berlangsung pada 17 November 2025 di Masjid Darussalam, Desa Wailola.

Dalam sambutannya, Fitria Kilbaren menegaskan bahwa Pawai Ta’aruf menjadi penanda dimulainya seluruh rangkaian kompetisi STQ tahun ini. Ia berharap kegiatan tersebut dapat memperkuat nilai-nilai keislaman, khususnya di kalangan generasi muda, sekaligus mempererat silaturahmi antar-kafilah di wilayah Kecamatan Bula.

Dari pantauan di lapangan, peserta pawai memulai perjalanan dari Masjid Raya Bula, melintasi Jalan MS, Padede, Jalan Pancasila, Jalan Rumah Tiga, Jalan Kelapa Dua, dan kembali ke Masjid Raya Bula sebagai titik akhir rute pawai.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Forkopimcam Bula, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan sekolah dari tujuh desa di Kecamatan Bula.



keterangan foto : Sambutan Camat Bula, Fitria Kilbaren, S.STP, saat membuka kegiatan Pawai Ta"aruf


keterangan foto : Suasana di Pelantaran Mesjid Raya Bula Sebelum Pawai Ta'aruf Dimulai 


keterangan foto : Peserta dari berbagai sekolah dan TPQ di Kecamatan Bula,  bersiap memulai kegiatan Pawai Ta'aruf.



keterangan foto: Peserta Pawai Ta'aruf memulai star dari Mesjid Raya Bula

LINK TERKAIT